Linen merupakan serat pertama yang digunakan untuk ditenun lebih dari 8000 tahun lalu pada masa peradaban Mediterania yang kemudian diadopsi oleh Eropa dan terus populer hingga abad pertengahan, bahkan sampai diperkenalkan kapas. Sekarang ini linen merupakan kain yang sangat istimewa karena prosesnya yang cukup melelahkan karena prosesnya yang dilakukan manual dan memerlukan waktu yang lama. Sehingga komoditas ini sangat sedikit dan tentunya memerlukan ongkos produksi yang lebih banyak daripada pembuatan kain kapas pada umumnya.
Dimana kita bisa mendapatkan kain linen terbaik? Normandia (Perancis) dan Belgia adalah negara yang dianggap memiliki iklim dan suhu yang cocok untuk tanaman jenis ini. Jenis tanaman ini hanya bisa tumbuh baik di dataran Eropa Barat antara Cannes-Perancis sampai Amsterdam - Belanda. Kemudian dimanakah produksi kain linen terbaik? Italy merupakan negara yang sangat ahli dibidang proses pemintalan linen menjadi kain linen terbaik. Secara turun temurun mereka mewarisi keahlian yang sulit ditiru oleh produsen linen lain di dunia.